advertisement
Nah, kali ini kami akan membahas mengenai manfaat buah pisang untuk ibu hamil yang pastinya tidak semua orang mengetahuinya, benar sekali meskipun belum banyak yang mengetahuinya, namun buah pisang tidak hanya enak untuk dikonsumsi karena ada banyak manfaat dari buah berwarna kuning dan berbentuk lonjong ini khusus untuk para wanita yang saat ini sedang mengandung buah hati mereka.
Beberapa manfaat buah pisang untuk wanita hamil
1. Memiliki kandungan Asam Folat yang tinggi
Manfaat yang pertama adalah kandungan asam folat yang tinggi, mengapa hal tersebut berguna? Pertama tama yang perlu kita ketahui adalah asam folat sangat penting untuk perkembangan fisik si janin, adanya asam folat berperan untuk meningkatkan perkembangan sumsum tulang belakang begitu juga dengan saraf dan juga otak dari janin.Selain itu asam folat memastikan janin lahir dengan selamat tanpa kekurangan suatu apapun, oleh karena itu kandungan asam folat tentunya sangat berguna bagi anda semua yang saat ini sedang mengandung buah hati yang sangat kita cintai.
2. Meredakan Anemia
Salah satu masalah yang paling sering diterima oleh ibu yang sedang mengandung adalah anemia. Hal ini karena tubuh sang ibu harus mencukupi pertumbuhan bayi di dalam Rahim begitu juga untuk diri si ibu sendiri. Oleh karena itu masalah seperti ini sangat sering dijumpai. Tentu saja dengan mengkonsumsi pisang hal ini bisa kita atasi.Mengapa demikian? Alasannya sangat mudah karena pisang kaya akan zat besi yang menjadi dasar untuk perkembangan atau reproduksi sel darah pada tubuh yang pastinya akan meredakan anemia yang berarti kekurangan darah. Hemoglobin yang dapat dihasilkan tubuh akan meningkat apabila kita mengkonsumsi pisang secara teratur dan juga rutin.
3. Tinggi akan kandungan Vitamin B6
Wanita yang sedang mengandung biasanya membutuhkan banyak kandungan vitamin B6 oleh karena itu kandungan vitamin ini sangat penting. Untungnya pisang memiliki kandungan vitamin B6 yang cukup banyak. satu buah pisang medium memiliki kandungan B6 sebanyak kurang lebih 4 miligram sementara ibu hamil membutuhkan paling tidak 2 miligram kandungan vitamin B6.Oleh karena itu tentu saja hal ini sangat berguna bagi ibu yang sedang mengandung karena satu buah pisang saja sudah lebih dari cukup untuk menepati kandungan vitamin yang dibutuhkan oleh wanita yang sedang mengandung.
4. Mengatasi Sembelit
Manfaat buah pisang berikutnya adalah untuk mengatasi sembelit, ya benar sekali, sembelit adalah momok bagi para ibu hamil, bagaimana tidak itu akan membuat mereka kesulitan untuk membuang air besar. Untungnya pisang memiliki kandungan serat yang tinggi dan dapat membantu para wanita hamil terhindar dari yang namanya sembelit.Simak juga: Manfaat Pisang Ambon
Dengan mengkonsumsi pisang secara teratur maka kita akan memastikan bahwa anda tiak akan terkena sembelit lagi karena kandungan serat pada pisang sangat tinggi yang pastinya membantu melancarkan pencernaan. Selain itu dengan pencernaain yang sehat maka nutrisi makanan akan mudah disalurkan ke tubuh dan juga janin yang sangat berarti untuk kesehatan tubuh ibu hamil dan janin.