advertisement
Selain itu, Kurma mengandung Mineral yang berupa kalsium, zat besi, fosfor, natrium, dan magnesium yang bagus untuk tulang dan gigi kita. Kandungan vitamin A dan K yang tinggi juga berguna untuk mata dan juga daya tahan tubuh.
Kandungan kalori sebanyak 115 kalori bermanfaat untuk dikonsumsi ketika kita ingin menunda rasa lapar kita. Karena itulah, buah ini banyak dikonsumsi pada saat berbuka puasa. Berikut adalah beberapa khasiat sari kurma.
Berbagai Macam Manfaat Sari Kurma untuk Kesehatan
1. Baik untuk wanita hamil
Kegunaan sari kurma yang pertama adalah baik untuk ibu yang sedang hamil. Kandungan hormone oksitoksin pada kurma berguna untuk merangsang kontraksi pada otot polos rahim pada saat menjelang melahirkan.Untuk itulah, banyak sekali pakar kesehatan yang menganjurkan agar ibu hamil giat dalam mengkonsumsi buah kurma agar otot pada rahim bisa berkontraksi dengan baik agar saat melahirkan tidak terlalu sakit.
2. Menstabilkan nutrisi dan darah
Setelah melahirkan, ibu ibu juga dianjurkan kembali mengkonsumsi buah kurma yang mana buah ini mampu menstabilkan nutrisi dan darah bagi ibu agar ibu tidak mudah lelah. Kandungan mineral yang ada pada buah kurma berguna sebagai pembentuk sel sel baru agar sang ibu bisa kembali beraktifitas tanpa adanya rasa sakit pasca melahirkan.
3. Penurun kolesterol jahat
Selain berguna untuk ibu yang sedang hamil, buah kurma juga berguna sebagai penurun kolesterol jahat. Serat pada sari kurma mampu mencegah penyerapan kolesterol jahat. Selain itu, sari buah kurma juga berguna untuk mengikat zat kimia yang menyebabkan timbulnya gejala kanker usus besar dan juga bisa untuk melindungi usus.
4. Mengobati sembelit
Kurma juga sering digunakan sebagai makanan pencahar untuk obat sembelit. Kandungan serta yang tinggi pada kurma bisa membuat penderita sembelit berkurang dan semakin hilang. Selain itu, rasanya yang juga manis dan enak membuat buah ini juga digemari oleh semua kalangan. Kurma yang bagus merupakan kurma yang kadar kematanganya pas, tidak terlalu mentah dan juga tidak terlalu matang.
5. Mencegah anemia
Kandungan mineral yang sangat tinggi juga berguna untuk kesehatan, salah satunya adalah mencegah terjadinya anemia. Kandungan zat besi yang tinggi membuat kurma mampu menambah produksi darah merah yang ada di dalam tubuh sehingga para penderita anemia mampu untuk sehat kembali dengan rutin memakan buah kurma.
6. Menguatkan tulang
Tingginya zat besi tadi, selain mampu menambah pasokan darah merah juga mampu meningkatkan energi dan juga kekuatan, sekaligus mengurangi perasaan lelah dan lesu yang disebabkan oleh kekurangan zat darah merah. Kurma juga bisa sebagai penguat tulang karena kandungan mineralnya yang tinggi. Bagi orang yang mengkonsumsi buah kurma dengan teratur, kemungkinan akan terhindar dari penyakit osteoporosis.
7. Baik untuk usus
Nikotin adalah zat yang biasanya terdapat pada asap rokok yang merugikan kesehatan, namun kandungan nikotin pada kurma berguna untuk peyembuhan berbagai macam penyakit usus. Mengkonsumsi kurma setiap hari mampu menghambat pertumbuhan organism seperti patologis, serta mampu menumbuhkan bakteri baik yang berguna untuk kesehatan usus.
8. Melancarkan pencernaan
Asam amino yang tinggi pada buah ini mampu membantu proses pencernaan agar lebih lancar dan juga efisien yang nantinya nutrisi yang masuk bisa terserap secara sempurna.