Ini 3 Cara Alami Memutihkan Badan yang Mudah Diterapkan

advertisement
Ada berbagai macam cara memutihkan badan yang bisa kita lakukan agar kulit kita tetap putih. Kulit putih memang dambaan semua orang, tak terkecuali pria. Banyak yang menganggap bahwa kulit putih itu hanya untuk wanita saja, namun anggapan ini tidak benar. Banyak para pria yang mengeluarkan uang hanya untuk memutihkan kulit mereka.

Tidak sedikit orang yang menghambur hamburkan uangnya hanya untuk membeli produk kosmetik yang memilki harga yang terbilang mahal. Mereka beranggapan, semakin mahal kosmetik yang dibeli, maka semakin cepat memberikan hasil. Nyatanya kita bisa menggunakan bahan alami sebagai pemutih wajah yang akan diuraikan dalam penjelasan dibawah ini.

badan

Cara Memutihkan Badan Secara Alami

Cara yang pertama adalah dengan menggunakan lemon. Lemon yang banyak mengandung antioksidan dan juga vitamin C beguna untuk memutihkan dan mencerahkan kulit kita. Jadi, tidak heran jika banyak sekali produk kecantikan yang menggunakan lemon sebagai bahan utamanya.

Lemon juga bisa menjadikan kulit kita bersih, bebas kusam, dan mampu memudarkan flek hitam. Cara penggunaanya, ambil lemon satu buah lalu potong menjadi dua bagian. Lalu peras kedalam wadah. Celupkan sebuah kapas ke air lemin tadi lalu gosokan keseluruh tubuh secara merata. Lalukan perawatan ini pada saat malam hari dan jangan dibilas hingga waktu pagi.

Cara yang kedua adalah dengan menggunakan ramuan bengkuang. Bengkuang banyak mengandung vitamin B1, vitamin C dan roteon yang mampu memutihkan kulit dan menyamarkan noda hitam. Umumnya bengkoang hanya digunakan pada wajah saja, namun bahan ini juga berguna sebagai pencerah kulit seluruh tubuh.

Cara mengguanaanya adalah dengan menghaluskan satu buah bengkuang yang sudah matang. Setelah halus, ambil ramuan bengkuang tadi dan oleskan secara merata keseluruh tubuh. Diamkan sejenak agar ramuan tadi meresap. Diamkan selama 20 menit lalu bilas dengan menggunakan air hangat. Lakukan cara ini menjelang tidur selama 1 minggu agar hasil semakin maksmal.

Cara untuk memutihkan badan yang ketiga adalah dengan menggunakan papaya.  Kandungan enzim papain yang ada di dalam buah papaya dipercaya mampu mengangkat sel kulit mati dan member ruang untuk sel kulit baru yang tumbuh sehingga kulit terlihat lebih sehat, putih, dan cerah.

Cara penggunaanya yaitu dengan menghaluskan papaya yang sudah masak, lalu campur dengan menggunakan minyak almond. Aduk hingga rata lalu oleskan ramuan ini ke seluruh tubuh. Diamkan selama 10 menit lalu lakukan gosokan lembut agar sel kulit mati terangkat. Terakhir, bilas dengan menggunakan air hangat.

Langkah yang terakhir adalah dengan menggunakan dua bahan yang cukup terkenal yaitu susu dan yogurt. Kedua bahan ini berguna sebagai pemutih kulit dan juga agar kulit menjadi lebih kenyal.

Cara untuk pengaplikasiannya pun cukup mudah kita hanya perlu mencampurkan kedua bahan tersebut sampai merata lalu mengoleskan campuran kedua bahan ke seluruh bagian tubuh yang ingin kita putihkan, diamkan selama beberapa menit lalu usap dengan menggunakan handuk. Dengan beberapa kali penggunaan maka warna tubuh kita akan semakin cerah.

ARTIKEL TERKAIT: