3 Jenis Diabetes Melitus (Kencing Manis) Yang Wajib Anda Ketahui

advertisement
Jenis Diabetes Melitus (Kencing Manis) - Seperti yang kita tahu bahwa Penyakit jenis ini dapat menyerang siapa saja dari yang sudah berumur atau orang tua sampai dengan anak muda.

Maka dari itu penting untuk kita yang masih diberikan kesehatan untuk tetap menjaga pola hidup dengan hal yang memberikan manfaat kesehatan kepada tubuh kita sendiri.

Seperti yang sudah saya jelaskan pada artikel sebelumnya, bahwa diabetes melitus atau lebih familiar di indonesia dengan nama kencing manis ini terjadi karena kadar gula darah yang tidak terkontrol dan terlalu tinggi, dan masih banyak faktor lainnya yang menyebabkan penyakit diabetes muncul.

3 Jenis Diabetes Melitus (Kencing Manis) Yang Wajib Anda Ketahui


Baca juga: Jenis Olahraga Yang Cocok untuk Penderita DM.

Jenis Penyakit Diabetes Melitus:

Diabetes Melitus Tipe 1
Merupakan penyakit yang penyebabnya adalah penyakit autoimun (yang terjadi karena ulah sistem kekebalan tubuh yang salah, karena justru malah memerangi tubuh itu sendiri) dan juga terjadi karena kurangnya produksi insulin. Genetik juga memungkinkan penyakit ini muncul, namun kita tetap dapat menangkalnya dengan menjalankan pola hidup sehat.

Diabetes Melitus Tipe 2
Sebaliknya, penyakit ini justru malah tidak ada ketergantungan pada insulin atau dalam bahasa inggris biasa disebut noninsulin-dependent diabetes mellitus, penyebabnya adalah insulin yang ada di dalam tubuh tidak bekerja dengan baik sehingga menyebabkan resistensi insulin.

Glukosa yang sudah terlalu banyak menumpuk dalam darah dapat menyebabkan hiperglikemia dan sehingga fungsi tubuh terganggu. Obesitas atau orang yang terlalu gemuk memungkinkan diabetes tipe 2 menyerang tubuh apalagi jika terjadi karena genetik.

Jangan lupa untuk membaca juga: Vitamin A Bantu Obati Penderita Diabetes & Sakit Jantung.

Diabetes Gestasional
Penyakit jenis ini justru terjadi ketika masa kehamilan pada sang ibu, penyebabnya tentu adalah gula darah yang tidak terkontrol karena terlalu tinggi.

Silakan simak juga: Cara Mengobati Penyakit Diabetes Melitus Secara Alami.

Sebenarnya ada juga yang namanya Pradiabetes yang merupakan kondisi tubuh yang kadar gula darahnya hampir tinggi dan bisa menyebabkan penyakit diabetes atau kencing manis muncul. Demikian, itulah beberapa Jenis Penyakit Diabetes Melitus atau Kencing Manis. Semoga bermanfaat, salam sehat!

ARTIKEL TERKAIT: